Saturday 19 June 2010

Indie Art Wedding



Mungkin sebagian dari anda semua masih asing dengan nama Indie Art Wedding, namun jika tau lelaki yang ada dibalik Indie Art Wedding ini, pasti anda langsung ber "oooo" ria. Siapakah lelaki itu? Cholil Mahmud, vokalis dari Efek Rumah Kaca. Dan di prjocet ini Cholil menggandeng istirnya, Irma Hidayana. Dengarlah lagu Dua Langkah Kecil, alunan suara merdu Irma dan juga Cholil sangat menyejukkan untuk lagu pembuka, petikan minimalist dari Cholil dan Irma yang menggunakan suara tingginya di awal lagu lalu beralih ke suara rendahnya di bagian reff, ciamik! Lagu kedua, Cinta Itu Sengit, ini lagu lawak hahaha, liriknya itu lucu dan membuat tertawa kecil, Irma melantunkan kalimat "Aku tak suka ku tak juga berhenti merokok" lalu Cholil membalas "Aku tak suka kamu tak suka aku merokok" begitupula seterusnya saling balas-balasan, itulah maksud mereka dengan apa yang disebut cinta itu sengit, dan di menit ke 2 detik 40 Irma memainkan senjata andalannya, xylophone Berlanjut ke Untuk Anakku dan Anak dari Anak-Anakku, liriknya berupa nasihat ""mimpikan ayah ibumu tidak bertengkar, tak ada piring terbang, yang melayang - layang, tidak ada baku hantam, semua senang" ini adalah lagu tersimple. Lagu terakhir, lagu kesukaan saya! Hidup itu Pendek Seni Itu Panjang, satu-satunya lagu yang menggunakan drum dan dari awal Irma memainkan xylophone-nya. Saya paling suka saat mereka bernyanyi "karena seni membuat semua terasa mudah, karena seni membuat semua jadi indah, karena seni membuat semua jadi asyik" lantunan lalala dan gumaman memeriahkan lagu ini. Kebetulan saya pernah liat live-nya, rasanya damai banget melihat mereka berdua beraksi, ditambah anak-nya menonton mereka beraksi, dan sesekali Irma menganggukan kepalanya ke arah si buah hati mengajak berdendang bersama, kalau kata ABG-ABG sih, so sweet!!! Minimalis, bermodalkan petikan folk gitar Cholil, dentingan manis xylophone dari Irma dan tentunya easy listening. Beruntunglah kalian yang lagi 'bokek', karena lagu mereka dapat didownload secara gratis dan tidak tersedia CD-nya, karena CD-nya hanya menjadi souvenir saat pernikahan mereka yang berlangsung 5 Oktober 2008 lalu. Nyanyi dulu ah... " dan sebab hidup itu pendek karena seni itu panjang..."

1 comment:

Arifin sutur said...

saya mendapatkan lagu2 ini beberapi hari yg lalu dari kawan,lama yang baru ktemu,hmpir tiap malam dia memutar lagu2 Indie art wedding".awalnya saya kurang akrab dengan suara penyanyinya,tapi lama2klamaan,"keren juga ni lagu,.unik,santay,dan penuh makna..kereen,.thx u dan selamat kepada penulisnya.jarang2 orang bikin wedding song sekeren ini,.